Sunday, October 7, 2018

AWAL MULA AIR DI BUMI




asal usul air, awal mula air
Sumber Gambar : www.tribunnews.com

Air adalah sumber awal kehidupan terbentuk, dan merupakan salah satu faktor penentu kehidupan yang ada di dunia.

Karena jika tidak ada air kita pasti mati.

Hampir 70% dari bumi terdiri atas air baik itu air asin seperti laut dan air tawar seperti air yang kalian sering minum.

Tetapi jika kalian sudah pernah mempelajari teori penciptaan kalian pasti tahu kalau sebenarnya bumi dulu tidak mengandung air karena suhu panas yang ekstrim.

Jadi bagaimana bisa ada air di bumi?

AWAL MULA AIR DI BUMI.


Mengenai awal mula terbentuknya air para ilmuwan awalnya mempunyai 2 hipotesis yang sangat jauh berbeda.

Yang pertama ilmuwan menduga kalau sebenarnya air di bumi sudah ada dari sejak awal bumi tercipta.

Tetapi karena suhu bumi yang sangat panas akhirnya air itupun menguap dan beberapa lepas ke angkasa luar.

Saat suhu bumi menjadi dingin, embun dan awan hujan pun terbentuk dan membuat air kembali kedalam bentuk cair.

Hipotesis ini pun di bantah karena terlalu banyak air yang lepas dari atmosfer sehingga sisa air di bumi tidak cukup untuk membentuk lautan.

Yang kedua ilmuwan menduga bahwa para komet lah yang telah membawa air sekaligus kehidupan di bumi.

Hipotesis inilah yang menjadi pemecah kebuntuan pikiran para ilmuwan yang sedang meneliti dari mana air berasal.

Walaupun hipotesis sempat diragukan dikarenakan air di bumi dan air di meteor terdapat ketidak cocokan pada jejak atom-atomnya. 

Air di bumi adalah air ringan (HOH) dengan isotop hidrogen dasar sedangkan air di meteor adalah air berat (DOH) yang biasa di sebut deuterium.

Tetapi setelah beberapa penelitian dilakukan akhirnya ada sejenis meteor purba yang telah dibuktikan sebagai pembawa air dari luar angkasa.

Meteor ini adalah Carbonaceus chondrites yang airnya memiliki pola isotop yang sama dengan air di bumi dan memiliki kandungan air 20%.

Begitulah awal mula air di bumi, dan jika anda yang tinggal di tempat yang tandus dan kering meminta air kepada tuhan.

dan melihat meteor yang jatuh di tempat yang tandus, janganlah melarikan diri karena bisa saja itu adalah jawaban dari doa anda.


Finally, Sayounara.


No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar sebagai insan yang bijak dan cerdas.