Sumber gambar : www.pakmono.com
Indonesia, adalah salah satu negara yang dilintasi oleh garis khatulistiwa yang beriklim tropis sehingga mempunyai 2 musim.
Memang benar indonesia memiliki banyak musim seperti musim buah, musim kampanye, musim liburan dan masih banyak lagi musim lainnya yang ada di Indonesia.
Tetapi musim yang akan kita bahas di sini adalah musim yang berkaitan dengan iklim dan cuaca, 2 musim tersebut adalah musim kemarau dan musim hujan.
Musim kemarau tahun ini suhu menjadi dingin, musim hujan tahun ini datang terlambat, sebenarnya apa yang sedang di alami bumi ini ? sehingga musim di indonesia menjadi kacau.
Fenomena ini biasa terjadi di Indonesia, karena musim di indonesia di pengaruhi oleh angin muson barat dan timur, dan apakah kalian tahu apa itu angin muson ?
Jika belum tahu simak penjelasannya di bawah ini :
APA ITU ANGIN MUSON ?
Angin muson adalah perubahan gerakan angin yang di akibatkan oleh peredaran semu tahunan matahari, bisa memengaruhi iklim suatu daerah dan bertiup selama 6 bulan lalu berganti arah.
Di Indonesia sendiri terdapat 2 angin muson, yakni angin muson timur dan barat.
Lalu, apakah perbedaan keduanya ?
ANGIN MUSON TIMUR.
Adalah angin muson yang bertiup dari April-September, bertiup dari benua Australia ke benua Asia, dan membawa udara panas dan kering karena melewati daerah gurun Victoria di benua Australia.
Menyebabkan musim kemarau di Indonesia.
seperti sifat angin pada umumnya, yaitu udara yang mengalir dari daerah yang bertekanan tinggi ke rendah.
Maka, pada periode ini angin dari benua Australia yang tekanannya tinggi ke benua asia yang bertekanan rendah
kadang dapat membawa udara kering dan dingin ke benua Asia, jika di Benua Australia sedang mengalami musim dingin.
ANGIN MUSON BARAT
Adalah angin muson yang bertiup dari Oktober-Maret, bertiup dari benua Asia ke benua Australia, dan membawa udara lembab karena melewati banyak hutan di benua Asia.
Menyebabkan musim hujan di Indonesia.
seperti sifat angin pada umumnya, yaitu udara yang mengalir dari daerah yang bertekanan tinggi ke rendah.
Maka, pada periode ini angin dari benua Asia yang tekanannya tinggi ke benua Australia yang bertekanan rendah.
Kadang dapat membawa udara kering dan panas ke benua Australia, jika udara yang melewati gurun Gobi, Tiongkok, langsung menuju ke Australia tanpa mendapat uap air dari hutan benua asia.
Itulah penjelasan dari angin Muson, dan pada bulan desember sebaiknya anda bersiap-siap untuk mengalami fenomena 5 tahun sekali di indonesia.
yaitu indonesia akan mengalami 4 musim berbeda di bulan yang sama yaitu, musim penghujan, musim kampanye pilpres dan pileg, musim liburan tahun baru dan musim ujian akhir semester.
Finally, Sayounara.
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar sebagai insan yang bijak dan cerdas.